Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Sales & Marketing Memulai Bisnis Penjualan Aksesoris Motor Bagi Pemula

Memulai Bisnis Penjualan Aksesoris Motor Bagi Pemula

0
dok dapurotomotif.com

 

Bagi yang akan memulai usaha, terlebih dahulu harus memilih jenis produk yang sesuai dengan pasar yang dituju. Apa yang diinginkan oleh pasar (konsumen), maka itulah yang dijadikan produk dalam penjualan yang Anda lakukan.

Untuk usaha kecil, perlu dilakukan survei terlebih dahulu. Survei bisa dilakukan dengan melihat produk yang sudah ada dipasaran, misalnya produk yang dihasilkan adalah yang berhubungan dengan semua jenis aksesoris pengendara termasuk di dalamnya adalah helm, sarung tangan, masker, jaket motor, sepatu atau aksesoris lainnya.

Produk tersebut nantinya akan digunakan sebagai pembanding. Produk yang akan kita buat harus berbeda dari produk-produk yang sudah ada di pasar jangan menyamakan produk yang ada dipasaran karena hal tersebut akan sangat mubazir untuk dilakukan. Selalu kembangkan kreativitas agar produk yang dihasilkan semakin berkualitas dan menarik konsumen.

Untuk produk yang terlanjur dibuat atau dibeli, maka perlu diusahakan penjualannya. Upayakan untuk mencari pasar yang sesuai dengan produk yang telah ada. Agar lebih menarik, mungkin perlu diberi sentuhan akhir sebagai penyempurnaan (finishing touch). Sentuhan akhir bisa dilakukan antara lain dengan kemasan yang menarik dan unik sehingga mamancing banyak konsumen yang datang untuk melihat dan membeli produk yang ditawarkan.

Ada beberapa strategi marketing untuk mendongkrak penjualan untuk aksesoris sepeda motor ini. Penjualan bisa dilakukan pada toko/tempat yang sesuai dengan produk yang ditawarkan, misalnya toko yang terletak di pusat penjualan sepeda motor atau tempat dimana anak muda sering nongkrong karena pangsa pasar usaha ini adalah anak muda pengendara sepeda motor. Dalam strategi pemasaran, hal ini disebut dengan pemilihan lokasi (place) yang tepat dan efektif.

Strategi lain yang bisa ditempuh adalah dengan menjual produk ke komunitas pengendara sepeda motor seperti komunitas matic serta komunita motor besar yang saat ini sedang menjamur dan sering menyelenggarakan kegiatan touring yang membutuhkan akseoris pengendara. Dengan strategi demikian, maka penjualan bisa  dilakukan dalam jumlah yang besar.

Adanya pembeli yang sesuai dengan produk merupakan point penting dalam penjualan. Berikut beberapa cara untuk menjaring pembeli:

  • Pertama, calon pembeli ini perlu diidentifikasi, apakah orang yang membeli tersebut memiliki wewenang dalam menentukan keputusan dalam pembelian barang atau tidak. Bila yang ditemui bukan pengambil keputusan, maka usahakan agar bertemu dengan pengambil keputusan.
  • Kedua, apakah mereka memiliki anggaran untuk membeli produk tersebut.
  • Ketiga, apakah ada kebutuhan untuk membeli produk tersebut, bila tidak ada maka perlu dilakukan tindakan untuk membujuk dan menciptakan kebutuhan tentang pentingnya produk yang kita jual.

Strategi marketing lain yang bisa dilakukan adalah strategi penjualan door to door, yaitu dengan mengunjungi calon pembeli dengan membawa sample (contoh) produk yang dijual. Lakukan secara terencana mengenai tempat yang akan dikunjungi sehingga biaya transportasi tidak terlalu besar yang bisa mempengaruhi pengeluaran. Mungkin dengan mengunjungi 10 calon pembeli maka akan ada yang akan membeli secara grosiran maupun eceran

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version