Makan Jajanan Mamang Gerobak A La Fitrop

0
736
(Dok: Facebook/Jajan Madam)
Pojok Bisnis

Fitri Tropica dikenal sebagai penyiar radio dan presenter televisi Indonesia.

Artis yang lahir di bandung tanggal 26 September 1987 ini mengawali karier sebagai penyiar radio.

Dari sekedar cuap-cuap di radio dan merambah dunia akting, artis yang dikenal dengan panggilan Fitrop mulai merambah dunia presenter di televisi.

Masih dengan gayanya yang lucu, Fitrop laris membawakan acara. Seperti Missing Lyric, Ceriwis dan Narsis.TV.

PT Mitra Mortar indonesia

Beberapa sinetron yang pernah ia perankan, Senandung Masa Puber, Cepe-Cepe, Extravaganza ABG, Sketsa Abg.

Selain aktivitas di dunia entertainment, Fitrop memulai bisnis online shop.

“Nah karena kalau jalan-jalan selalu nemuin barang yang lucu-lucu, terus kalau orang mau mesen kan jauh banget kalau ke luar negeri, jadi ya aku bikin online shop yang isinya barang-barang unik dan lucu, kreatif,” ujar Fitri Tropica

Fitrop juga menjelaskan kalau ia mengawali bisnis online shop-nya melalui platform social media Instagram.

Sejak Oktober 2020, Fitrop memulai bisnis makanan jajanan kemasan dengan brand Jajan Madam.

Jajan Madam ini merupakan jajanan yang biasa kita temui di sekitar kita. Ada lima varian yang ditawarkan oleh Jajan Madam yaitu bakso Mamang Komplek, bakso Rujak Mamang Bandung, Siomay Kondangan Pejabat, Bakso Arisan Mamah Sosialita, dan Batagor Factory Outlet

Seperti bisnisnya yang terdahulu, Fitrop melakukan promosi lewat akun media sosial Instagram. Jajan Madam memiliki agen di beberapa daerah di Indonesia.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan