Berempat.com – Tak lagi aktif menghiasi layar televisi ternyata Okan Kornelius saat ini sibuk menjalani bisnis. Aktor berperawakan putih dengan hidung bangir ini ternyata telah terjun ke bisnis retail, yakni menjadi produsen springbed.
“Springbed saya ada beberapa brand, dari berbagai merek dengan 5 segmen berbeda,” ungkap Okan saat ditemui Berempat.com di Regatta, Pantai Mutiara, Pluit, Jakarta Utara, akhir pekan ini.
Okan menyebut bahwa merek-merek springbed yang dijualnya meliputi kelas premium seperti La Dova, Luxio, Matto, Kumo, dan Yukata. Okan menyebut bahwa bisnisnya ini sudah berjalan selama 5 tahun.
“Saya pabrik. Ini sudah dijual ke hotel-hotel dan diekspor ke Australia. Banyak ditemui di retail juga. Ini sudah 5 tahunan ya,” terangnya.
Selama lima tahun menjalani bisnis springbed, Okan mengaku penjualannya setiap tahun selalu membanggakan.
“Tiap tahun penjualannya selalu naik. Walaupun kondisi ekonomi masih belum baik tapi penjualan tetap oke,” tuturnya.
Selain berbisnis springbed, Okan juga kini tengah menjajal bisnis baru di bidang kuliner yang diberi merek Ayam Boom by Okan Kornelius. Namun, Okan mengaku bahwa bisnis satu ini merupakan milik sang istri, sedangkan ia hanya mendukungnya.
“Ini sebenarnya istri yang suka masak, saya hanya support. Karena istri dan kita sudah ada tim. Ayam Boom ini filosofinya adalah sambalnya buatan sendiri. Jadi spesialisnya (di sambal),” jelas Okan.
Selain itu, Okan juga mengaku bahwa Ayam Boom by Okan Kornelius ini diracik dengan bahan makanan dan bumbu yang sehat. Sebab Okan sendiri mengaku sudah menjalani pola hidup sehat selama 18 tahun.
Saat ini Ayam Boom by Okan Kornelius memiliki 3 varian menu, yakni Ayam Geprek, Ayam Paprika, dan Ayam Basil. Untuk harga, Okan mematok menu-menunya di antara Rp 35 ribu-Rp 37 ribu.
Kemudian, untuk penjualan Okan menyebut bahwa saat ini ia baru melayani penjualan melalui nomor Whats App yang tertera di akun instagram Ayam Boom by Okan Kornelius.
“Kita akan buat head office-nya, store utama, tapi untuk sementara kita masih melayani via online,” ungkap pria berkepala plontos ini.