Top Mortar Gak Takut Hujan
Home News Traveloka Buka Program Bangkit Kampus

Traveloka Buka Program Bangkit Kampus

0
(Dok: traveloka)

Jakarta – Traveloka menghadirkan dua program bagi para talenta digital di perguruan tinggi dengan Magang bersertifikat Traveloka. Dua prigram tersebut adalah Traveloka Internship Program dan Program Bangkit Kampus.

Bersama dengan mitra-mitra lainnya, Traveloka melakukan pelatihan terhadap 3.000 developers muda dari seluruh penjuru Indonesia melalui Program Bangkit Kampus.

Pada program ini, para developers muda dari kalangan mahasiswa mendapatkan akses untuk mempelajari dan menerapkan keterampilan penting untuk bekerja di perusahaan teknologi, belajar dari pakar dan praktisi industri terkini, persiapan dan voucher untuk ujian sertifikasi AAD/ACE/Tensorflow, dan juga kesempatan untuk mendapatkan hingga 20 Kredit Studi Universitas.

Pada 2022, Program Bangkit akan kembali membuka kesempatan kepada 3.000 developers muda Indonesia untuk berpartisipasi pada pelatihan ini, sehingga dapat menjadi bagian dari generasi terbaik Indonesia di masa depan.

Tingginya potensi ekonomi digital Indonesia menuntut kebutuhan talenta digital yang juga besar. Pemerintah telah menyatakan untuk menyambut era revolusi industri 4.0, di mana Indonesia membutuhkan sekitar 9 juta talenta digital hingga 2030 seiring dengan perkembangan pesat teknologi dan investasi yang terus bertumbuh di sektor ini.

Survei Ernst & Young pada 2021 berjudul “How business and education can help Gen Z reframe the future” menunjukkan bahwa sebesar 85 persen Gen Z yakin akan kemampuan pemanfaatan teknologi yang mereka miliki, namun, hampir 60 persen diantaranya mengharapkan pembelajaran melalui pengalaman aplikasi ilmu dan kebutuhan akan peran mentor.

Kebutuhan peningkatan keterampilan digital yang sesuai dengan kebutuhan terkini diyakini juga masih dibutuhkan karena disebabkan kurangnya pembelajaran di institusi perguruan tinggi yang sesuai dengan persyaratan industri.

Guna mencapai keselarasan kualitas sumber daya manusia dengan kebutuhan dunia kerja, peran industri dibutuhkan untuk memberikan pengalaman keterampilan digital terkini kepada para talenta digital muda. Sebagai perusahaan berbasis teknologi, perusahaan berbasis teknologi terkemuka asal Indonesia, Traveloka, menghadirkan Traveloka Internship Program yang merupakan program pengalaman belajar berbasis karir.

 

 

 

 

Exit mobile version