Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Education Ajak Gen Z Berperan di Era Digital Bisnis

Ajak Gen Z Berperan di Era Digital Bisnis

0

Ajak Gen Z berperan di era digital bisnis, Top Mortar dukung transformasi koperasi untuk pengembangan perekonomian UMKM.

Surabaya – Koperasi memiliki peran strategis untuk mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi UMKM. Dengan hadirnya koperasi, UMKM dapat memperoleh akses untuk modal usaha serta peluang untuk mengikuti pelatihan bahkan seminar pengembangan usaha. Oleh sebab itu, untuk mengoptimalkan peran strategis tersebut, koperasi harus mampu beradaptasi dan selaras dengan perkembangan zaman, salah satunya melalui transformasi digital juga didukung dengan peran generasi muda.

Sebagai bentuk dukungan pengembangan potensi serta kemampuan ekonomi UMKM, Top Mortar bersama Universitas PGRI Adi Buana Surabaya dan Dinas Koperasi & Usaha Mikro Kabupaten Sidoarjo mengajak kalangan generasi muda berpartisipasi dalam Seminar Creative Entreprenuer 2023 / SECRET 2023 yang bertajuk “Transformasi Koperasi Di Era Digital Bisnis Untuk Meningkatkan Peran Gen Z Dalam Mengembangkan Perekonomian UMKM”.

Diselenggarakan oleh Koperasi Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Adi Buana Surabaya pada hari Minggu, tanggal 14 Mei 2023, jam 08:00 WIB – selesai, dan bertempat di Gelora Hasta Brata – Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Seminar ini terbuka untuk umum dan pendaftaran dapat dilakukan secara online di https://bit.ly/SECRET2023 atau bisa juga datang langsung ke Gedung Soelaiman Joesoef Lt.3 Koperasi Mahasiswa FEB Universitas PGRI Adi Buana Surabaya dengan batas waktu pendaftaran dimulai pada tanggal 1 April – 6 Mei 2023.

 

Dengan diadakannya SECRET 2023 / Seminar Entreprenuer Creative kali ini, diharapkan generasi muda berperan aktif dalam pengembangan perekonomian UMKM di era digital bisnis.

Tags: secret2023, seminar creative entrepreneur, digital koperasi, UMKM, topmortar, wastop immersa, wastop elstica, wastop flexy & xtra flexy, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, unipasby, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro

Exit mobile version