Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Bisnis Retail & Properti Metro Starter Depok Apartemen TOD Terintegrasi Transportasi Terlengkap

Metro Starter Depok Apartemen TOD Terintegrasi Transportasi Terlengkap

0

Sebagai kawasan penyangga ibu kota, Depok, jadi pilihan banyak pekerja di Jakarta untuk bertempat tinggal. Selain lokasinya yang “nempel” Jakarta, Depok jadi pusat pendidikan sehingga pertumbuhan apartemen di kawasan tersebut kian semarak.

Sebentar lagi Depok akan memiliki apartemen berkonsep Transit Oriented Development (TOD) di lahan bekas terminal depok yang juga terhubung dengan stasiun KRL Depk Baru. TOD yang diberi nama Metro Starter Depok ini berkonsep mixed use development yang akan menjadi satu-satunya apartemen dengan sistem transportasi terlengkap di pusat Kota Depok. Dimana dalam kawasan tersebut akan terdapat terminal, statsiun, apartemen dan mal. Terminal depok ini terdapat bus banara, bus TransJakarta, Bus Antar Kota-Provinsi hingga kendaraan umum.

Trivo Group sebagai pengembang spesialis mal seperti PGC (Pusat Grosir Cililitan) dan SGC (Sentral Grosir Cikarang) ini bekerja sama dengan lahan Pemerintah Kota Depok (Pemkot Depok) dan PT KAI (Kereta Api Indonesia) membanun Metro Starter di atas lahan 3 hektare yang terdiri dari apartemen, mal dan ruko.

“Total akan ada 7 tower apartemen. Untuk tahap pertama kami akan membangun 3 tower terlebih dahulu,” ujar Tomy Nanlohy, Marketing Manager Metro Starter

Apartemen Metro Starter terdiri dari 3 tipe unit apartemen yakni tipe studio (32m2), tipe satu kamar tidur (56m2) dan tipe dua kamar tidur (66-79m2). “Harganya dimulai dari Rp600 juta hingga Rp1,5 miliar,” ungkap Tomy.

Untuk mal sendiri, rencana pengembang akan membangun mal sekelas Margo City. “Kita tahu sekitar kami itu sudah berdiri mal kelas C. Maka dari itu kami mau mengambil pangsa pasar yang berbeda yang lebih high,” jelas Tomy.

 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version