Wardah dan Make Over Beberkan Keberhasilan Gaet Konsumen

0
1238
Pojok Bisnis

Berempat.com – PT Paragon Technology & Innovation menggelar Paragon Innovation Summit 2018 yang diisi oleh rangkaian talk show. Beberapa pembicara berasal dari para Brand Manager yang berada di bawah naungan PT Paragon Technology & Innovation, seperti Wardah dan Make Over.

Paragon memiliki merek-merek kosmetik yang tak hanya menjadi pilihan bagi wanita Indonesia, tapi juga di luar negeri. Menurut Product Innovation Manager PT Paragon Technology & Innovation Mario Kristiono, industri kosmetik sedang tumbuh cepat di Indonesia.

Karena itu, konsumen kosmetik pun saat ini menjadi sangat beragam dan memiliki permintaan yang lebih baru. Bahkan, tambah Mario, konsumen ingin agar produknya cepat keluar.

“Konsumen semakin demanding dan kita semakin mempunyai challenge yang lebih untuk menghadapi itu,” ujar Mario pada rilis, Sabtu (13/10).

Top Mortar gak takut hujan reels

Brand Manager Wardah, Sabrina pun mengatakan, saat ini Wardah menjadi market leader di Indonesia. Bahkan, menjadi perhatian di luar negeri, khususnya Malaysia.

“Kebetulan Wardah sudah cukup lama ada di Malaysia sejak 2017, respon di sana baik banget, di sana banyak Muslimah tapi tidak ada kosmetik yang halal. Respon di sana juga bagus banget setiap kita bikin exhibition juga bagus hasilnya,” ungkap Sabrina.

Tidak hanya Malaysia, Sabrina pun mengungkapkan bahwa produk Wardah selalu mendapatkan banyak permintaan di beberapa negara lain yang dikunjungi.

Dengan mengusung konsep kosmetik halal yang ditujukan kepada konsumen muslimah, Wardah telah berhasil menempatkan diri pada positioning yang paten.

Kemudian, Brand Manager Make Over Sthepani mengungkapkan, Make Over lebih menyasar konsumen yang ingin tampil cantik namun tak mampu membeli kosmetik yang berasal dari merek luar. Make Over pun berhasil mengingat pasar kosmetik di Indonesia tengah tumbuh sangat cepat sehingga kebutuhan konsumen pada kosmetik kualitas baik dengan harga terjangkau pun tinggi.

“Kata konsumen brand kita jauh lebih bagus dari brand luar,” klaim Sthepani.

Sthepani pun mengatakan, segi persaingan saat ini ialah persaingan digital. Persaingan yang sangat menantang dan memiliki pertumbuhan yang cepat. Hanya perusahan yang bisa bergerak cepat dan mempunyai inovasi hebatlah yang bisa menjadi pemenangnya,” tambah Sthepani.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.