Gandeng Sonia Wibisono, Bambu Spa Ingin Lebih Edukasi Pentingnya Perawatan bagi Wanita Indonesia

0
1017
CEO Bambu Spa Trisya Suherman (kiri) dan dr. Sonia Wibisono saat temu media di Bambu Spa Tebet, Jakarta, Kamis (2/8). (Berempat.com/Shandy)
Pojok Bisnis

Berempat.com – Jasa dan pelayanan spa yang menjadikan bambu sebagai media treatment utamanya, Bambu Spa telah menyepakati penunjukkan dr. Sonia Wibisono sebagai brand ambassador. Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) kedua belah pihak di salah satu gerai Bambu Spa yang terletak di Tebet, Jakarta, Kamis (2/8).

CEO sekaligus pendiri Bambu Spa Trisya Suherman mengaku senang dengan kerja sama yang terjalin ini. Pasalnya, dengan kerja sama ini dr. Sonia akan bertindak sebagai dokter yang merekomendasikan perawatan spa, khususnya Bambu Spa kepada masyarakat luas.

“Harapan aku dengan adanya MoU ini, masyarakat lebih percaya akan Bambu Spa karena ini ada seorang dokter cantik yang merekomendasikan,” ungkap perempuan yang akrab disapa Ica ini.

Ica pun menerangkan, setelah penandatanganan MoU yang berdurasi 1 tahun ini pihaknya akan mengadakan beberapa rangkaian acara dalam rangka mengedukasi masyarakat luas. Rangkaian acara tersebut dikemas dalam bentuk workshop maupun seminar untuk memberikan edukasi bagi masyarakat Indonesia, khususnya kaum wanita tentang pentingnya merawat tubuh.

Top Mortar gak takut hujan reels

“Harapannya dengan workshop nanti masyarakat jadi tahu bagaimana merawat tubuh yang benar,” imbuh Ica.

Sementara itu, dr. Sonia pun mengaku senang dengan status barunya sebagai brand ambassador Bambu Spa. Dokter yang cukup eksis di media sosial ini pun mengungkapkan alasan yang membuatnya bersedia menerima pinangan dari Bambu Spa.

Menurut Sonia, Bambu Spa banyak mengeluarkan produk kecantikan yang menggunakan bahan-bahan herbal asli Indonesia. “Menurut saya, Bambu Spa ini sangat Indonesia. Semua produk-produknya, herbal-herbalnya dari Indonesia. Harganya gak mahal dan terjangkau,” tutur Sonia.

Sonia pun mengatakan bahwa Indonesia memiliki kekayaan herbal yang berlimpah. “Kita kaya dengan herbal, kaya dengan ramuan tradisional yang nggak kalah dengan negara lain. Malah harga kita lebih memadai, semua masyarakat Indonesia bisa cantik dan sehat dari dalam dan luar,” sambungnya.

Selain mengadakan road show untuk mengampanyekan cara perawatan tubuh yang sehat, kedua sahabat ini juga menyelipkan pentingnya wanita mengetahui cara mencegah diri dari berbagai penyakit berbahaya, seperti kanker payudara, kanker serviks, dan semacamnya.

“Itu masyarakat harus tahu, khususnya wanita,” tegasnya.

Saat ini, Bambu Spa sendiri telah memiliki 18 cabang yang tersebar di beberapa kota. Yang terbaru, papar Ica, Bambu Spa akan buka di Pulau Seribu, Palembang, dan sudah merambah ke luar negeri, yakni di Manila, Filipina.

“Kita udah ada agreement dengan franchisee di Manila. Sudah ada MoU-nya,” terang Ica.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.