Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Tips & Trik Segmentasi Target Pasar Untuk Meningkatkan Penjualan

Segmentasi Target Pasar Untuk Meningkatkan Penjualan

0
Target Pasar (dok fastwork.id)

 

Banyak pebisnis yang sudah melakukan banyak promosi mulai dari yang organik sampai yang berbabayar namun tidak menghasilkan apa-apa. Boleh jadi penyebabnya adalah kita menawarkan produk ke orang yang kurang tepat. Kenapa bisa seperti itu ?

Tentu saja karena tidak semua orang membutuhkan produk kita. Tugas kita adalah menemukan siapa saja yang membutuhkan produk kita, agar ketika kita melakukan promosi ataupun pendekatan produk akan terjadi penjualan.

Untuk menemukan siapa saja yang membutuhkan produk kita, maka lakukanlah yang disebut evaluasi segmentasi target pasar. Evaluasi segmentasi target pasar merupakan pengelompokkan target pasar berdasarkan usia, jenis kelamin, status, sampai dengan pekerjaan.

Untuk itulah entrpreneurID akan mencoba menjabarkan 4 segmentasi target produk bisnis yang harus dievaluasi kembali agar produk bisnis yang kita jalani menemukan target pasar yang tepat.

Pertama, Usia Dari Target Pasar
Ini adalah yang paling dasar, yaitu evaluasi target pasar produk kita, jangan sampai kita tidak mengetahui berapa rentang usia target pasar kita.

Contohnya jika produk yang kita punya adalah baju bayi, maka target pasar kita adalah para orang tua yang rentang usianya di atas 25 tahun. Jangan sampai kita malah promosi ke anak-anak sekolah akrena mereka tidak membutuhkan produk tersebut

Kedua, Jenis Kelamin Dari Target Pasar
Ini juga penting karena akan menentukan siapa yang akan membeli produk yang kita jual. Kebutuhan dan keinginan dari perbedaan jenis kelamin akan sangat berpengaruh untuk penjualan sebuah produk.

Contohnya jika produk kita adalah skin care atau pun perawatan lainnya, maka target produk kita yang tepat adalah para perempuan. Karena jenis kelamin berhubungan dengan hobi dan kebiasaan seperti dengan cara berbelanja masalah perawatan diri. Otomatis para perempuan untuk hal perawatan diri akan menjadi hal prioritas dalam list yang mereka beli tiap bulan.

Ketiga, Pekerjaan Dari Target Pasar
Pekerjaan calon target pasar akan menentukan produk yang akan kita tawarkan nantinya. Jika kita mempunyai usaha jasa catering makan siang, otomatis sangatlah cocok untuk ditawarkan ke para pekerja kantoran.

Rata-rata pekerja kantor tidak sempat untuk keluar untuk membeli makanan. Saat itulah kita hadir memberi solusi bagi mereka

Keempat, Status Dari Target Pasar
Perbedaan status juga menjadi sangat penting dalam penentuan segmentasi target pasar. Karena orang yang sudah menikah dan belum menikah memiliki sebuah kebutuhan yang berbeda.

Contohnya adalah perumahan. Orang yang sudah menikah otomatis akan lebih membutuhkan untuk mengambil rumah dibanding dengan orang yang belum menikah. Juga dalam kebutuhan lainnya misal seperti kebutuhan belanja sehari-hari, kendaraan otomatis orang sudah menikah lebih memerlukan hal tersebut dibanding yang belum menikah.

Selamat berbenah dan jangan kaku terhadap perubahan-perubahan didalam bisnis, semoga bisnis kita semua semakin lancar.

Oleh: Tim entrepreneurID

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version