Mencari Speaker Portabel? 2 Speakter Teranyar Ini Bisa Jadi Pilihan

0
1257
Tampilan Movi Speaker SP-EB02. (Istimewa)
Pojok Bisnis

Berempat.com – Pengeras suara atau speaker umumnya sudah terdapat di banyak perangkat gawai, baik di ponsel, tablet, dan laptop. Namun, terkadang kualitas speaker bawaan tak sebaik yang kita harapkan. Karena itu, mencari speaker portabel bisa menjadi solusi, terutama bagi para penikmat musik maupun penggila gim.

Beberapa waktu lalu, PT Axindo Infotama telah meluncurkan dua produk terbaru, Movi Speaker SP-01BT dan Movi Speaker SP-EB02. Dua speaker ini tentu bisa menjadi referensi bagi Anda yang tengah mencari speaker portabel.

“Anda bisa menikmati musik secara otomatis dari smartphone, tablet atau komputer melalui Bluetooth yang ada di speaker ini,” ungkap Product & Marketing Manager PT Axindo Infotama Yuyun Muljadi beberapa waktu lalu.

Yuyun pun mengatakan, kedua produk ini memiliki protokol Bluetooth versi 4.1 yang dapat menjangkau koneksi hingga jarak 10 meter. Dua speaker ini pun dapat digunakan di semua perangkat dengan dukungan A2DP, HSP, HFP, AVRCP.

Top Mortar gak takut hujan reels

Lalu apa kelebihan keduanya?

MOVI Speaker SP-01BT

Yuyun mengungkapkan, speaker MOVI Speaker SP-01BT ini memiliki keunggulan pada dua pemancar suara yang dipunya, yaitu Left & Right Sound Stereo. Dua pemancar ini membuat suara yang dihasilkan lebih kuat dan berkualitas.

Kemudian, selain didukung oleh bluetooth seperti yang sudah dipaparkan di atas, MOVI Speaker SP-01BT ini pun dibekali dengan port audio jack/aux 3.5mm untuk memudahkan pengguna memutar musik dari perangkat MP3/MP4/PC dan lainnya.

Selain itu, speaker ini dilengkapi dengan lubang port USB bagi yang ingin memutar musik melalui file yang tersimpan di flash disk.

Bila tertarik memiliki speaker ini, Anda bisa membelinya dengan harga Rp 350,000.

Movi Speaker SP-EB02

Sementara itu, untuk Movi Speaker SP-EB02 tampil dengan keunikan pada desainnya yang menyerupai kapsul. Sehingga membuatnya lebih menarik perhatian dan elegan.

Untuk keunggulannya, speaker MOVI SP-EB02 ini sama seperti saudaranya yang dilengkapi bluetooth 4.1 dan slot USB. Sementara kelebihannya ada pada dukungan format audio yang lebih bervariasi seperti A2DP,HSP, HFP, AVR CP, Aux mode for MP3, MP4, dan sebagainya.

Untuk bisa memiliki speaker ini, Anda bisa membelinya dengan harga Rp 399,000.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.