Top Mortar Gak Takut Hujan
Home News Indosat Gelontorkan Dana Rp 224,59 M untuk Bayar Obligasi

Indosat Gelontorkan Dana Rp 224,59 M untuk Bayar Obligasi

0
Indosat Ooredoo. (Kumparan/Jofie Yordan)

Berempat.com – PT Indosat Tbk. menyatakan telah menggelontorkan dana sebesar Rp 224,59 miliar guna melunasi efek bersifat utang (obligasi) dan sukuk ijarah. Transaksi pelunasan tersebut sudah dilakukan pada Senin (10/12) kemarin.

Group Head Legal & Corporate Secretary Indosat Gilang Hermawan mengatakan, obligasi dan sukuk yang telah dilunasi merupakan obligasi berkelanjutan I tahap III tahun 2015 seri A dan sukuk ijarah berkelanjutan I tahap III tahun 2015 seri A.

“Jumlah pembayaran pelunasan obligasi dan sukuk ijarah tersebut adalah sebesar Rp224.589.625.000,” papar Gilang pada rilis yang diterima di Jakarta, Selasa (11/12).

Adapun dana yang digunakan untuk melunasi obligasi dan sukuk ijarah tersebut bersumber dari kas internal perusahaan. Sebagai informasi, pada kuartal ketiga tahun 2018 lalu, Indosat mencatatkan pendapatan perusahaan lebih dari Rp15 triliun.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version