Kabar Duka, Aktris Senior Mieke Widjaja Meninggal Dunia

0
421
(Dok: instagram/@alenia259)
Pojok Bisnis

Jakarta – Kabar duka datang dari aktris senior Mieke Widjaja yang dikabarkan meninggal dunia dalam usia 82 tahun.

Kabar ini didapat melalui pesan berantai yang dikirimkan oleh keluarga Mieke. Disebutkan bahwa aktris peraih tiga Piala Citra ini meninggal pada pukul 19.30 WIB.

“Innalillahi wainna ilaihi rojiiun. Telah meninggal dunia Mama, Nenek, kami tercinta Hj. MIEKE WIDJAJA pada hari Selasa, 3 Mei 2022 jam 19.30 dlm usia 82 tahun,” tulis isi pesan tersebut dikutip pada Selasa.

“Mohon diampuni segala kesalahan-kesalahannya dan semoga Amal ibadahnya diterima Allah SWT,” lanjutnya.

PT Mitra Mortar indonesia

Kabar yang sama juga diungkapan oleh Nia Zulkarnaen, anak dari Mieke Widjaja yang juga seorang artis. Dalam akun instagramnya, Nia mengabarkan jenazah akan dikebumikan pada hari Rabu, 4 Mei 2022 di TPU Tanah Kusir, Jakarta.

Nia juga menuliskan dalam akun instagram @alenia259,

Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kekhilafan Almarhumah semasa hidupnya. Sekarang Mama sudah ngga sakit lagi ya sayangku .. cintaku ..

Allah sayang Mama ..

Semoga Almarhumah Mama Tercinta Husnul Khatimah

Mieke lahir pada 17 Maret 1939 dan merupakan istri dari aktor Dicky Zulkarnaen. Mieke memiliki empat orang anak, termasuk Nia Zulkarnaen.

Ia terlibat dalam berbagai film di era 1950-an. Dari film “Gadis Kerudung Putih”, “Kembang Semusim” dan “Ranjang Pengantin”, Mieke mendapat Piala Citra Festival Film Indonesia untuk kategori Aktris Terbaik.

Meski sudah berusia senja, Mieke juga cukup aktif dalam bermain sinetron termasuk “Kemilau Cinta Kamila”, “Anak-Anak Manusia” dan “Catatan Hati Seorang Istri”.

Aktor senior Rano Karno mengaku terkejut saat mengetahui Mieke Widjaja sempat dirawat di rumah sakit sepanjang bulan Ramadhan karena alami diabetes dan kanker.

“Kemarin malam lah kita dengar kabar bahwa Tante Mieke sudah nggak ada. Saya dengar dari grup. Saya langsung kroscek, dan ternyata beritanya benar,” ungkap Rano saat dijumpai di rumah duka almarhumah Mieke Widjaja, Rabu.

“Dan yang bikin saya agak terkejut ternyata beliau hampir 45 hari di rumah sakit ya. Tapi kalau tadi saya dengar dari Mbak Nia, ternyata ada kanker yang tidak terdeteksi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Rano mengungkapkan bahwa sosok Mieke sangat berkesan baginya. Terutama ketika dia beradu akting dengan mendiang di “Dimana Kau Ibu” (1973).

 

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan