Harapan Hanif Setelah Kemenaker Dapat WTP dari BPK

0
693
Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri. (Dok. Kemnaker)
Pojok Bisnis

Berempat.com – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) baru saja mendapat kabar menggemberikan setelah Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memberikan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada laporan keuangan tahun 2017. Sebelumnya, di tahun 2016 predikat tersebut juga diberikan BPK pada Kemenaker.

Atas capaian tersebut, Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri pun memberikan apresiasi terdapat kinerja terbaik karyawan Kemenaker.

“Terima kasih banyak atas kerja keras dan dedikasi bapak dan ibu yang sudah dua tahun terakhir ini berprestasi,” ujar Hanif dalam keterangan resminya, Kamis (21/6).

Dengan begitu, Hanif pun berharap predikat WTP tersebut dapat dipertahankan hingga tahun-tahun berikutnya. Hanif bahkan berkeinginan agar predikat tersebut menjadi tradisi bagi Kemenaker.

PT Mitra Mortar indonesia

“Saya ingin WTP ini dijadikan sebagai tradisi. Saya ingin semua yang bekerja di sini memiliki kebanggaan terhadap kementerian,” imbuh Hanif.

Selain itu, Hanif juga mengingatkan pentingnya menjaga dan meningkatkan citra  kementerian melalui sejumlah inovasi, perubahan, dan prestasi dalam menjaga kualitas dari laporan keuangan.

“Terima kepada Bapak Inspektur Jenderal dan Sekretaris Jenderal. Di tahun berikutnya mudah-mudahan ini sudah menjadi bagian dari kesadaran kita semua untuk bisa menyediakan laporan keuangan yang lebih baik,” ujar Hanif.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.