Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Ekonomi EIU Prediksi Ekonomi RI Tumbuh 6% di Tahun 2019, Tinggalkan Malaysia

EIU Prediksi Ekonomi RI Tumbuh 6% di Tahun 2019, Tinggalkan Malaysia

0

Berempat.com – Economist Intelligence Unit (EIU) memperkirakan ekonomi Indonesia pada tahun 2019 akan tumbuh di kisaran 4-6%. Prediksi tersebut lebih tinggi daripada yang pernah disampaikan pemerintah dalam APBN 2019 yang sebesar 5,3%.

Proyeksi tersebut pun membawa ekonomi Indonesia dapat berada di atas Malaysia kendati memiliki pertumbuhan yang sama, sebagaimana dilansir dari The Economist, Senin (25/2).

Kemudian, EIU pun memprediksi pertumbuhan ekonomi Tiongkok yang tumbuh 6,3% di tahun ini. Namun, angka tersebut masih berada di bawah pertumbuhan ekonomi Tiongkok pada tahun 2018. Hal ini lantaran masih adanya kekhawatiran pada perang dagang Tiongkok dan Amerika Serikat (AS).

Sementara untuk seteru dagang Tiongkok, ekonomi AS diprediksi tumbuh 2,3%. Prediksi tersebut turun dibanding apa yang pernah diproyeksikan tahun lalu sebesar 2,9%.

Proyeksi pertumbuhan ekonomi AS turun karena Bank Sentral AS, Federal Reserve yang melakukan pengetatan kebijakan moneter serta efek dari pemotongan pajak tahun lalu.

Sementara untuk Eropa, EIU masih menyajikan gambaran yang lebih suram. Inggris yang akan meninggalkan Uni Eropa pada Maret diperkirakan memiliki pertumbuhan ekonomi 1,5%, kemudian Prancis tengah menghadapi ketidakpastian yang lebih sedikit tetapi ongkosnya tidak lebih baik, dan Italia yang diperkirakan pertumbuhannya tahun ini hanya 0,4%. Itu menjadikannya pemain terburuk ketujuh dalam tabel perkiraan EIU.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version