Hingga H min-8 Lebaran, Arus Mudik Di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Meningkat 100 Persen Lebih 

0
610
Pojok Bisnis

Berempat.com – Surabaya – Arus mudik di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya terus meningkat. Hingga H Min 8 lebaran, penumpang kapal terus berdatangan, minggu (24/04) . Bahkan untuk mudik tahun ini, jumlah penumpang naik hingga 100 persen lebih.

Dari data Pelindo, hingga saat ini penumpang yang datang dan berangkat dari pelabuhan Tanjung Perak Surabaya mencapai 21.000 orang lebih. Dengan rincian 14.000 penumpang yang datang, dan 7.000 penumpang yang berangkat dari terminal Gapura Surya Nusantara Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Selama masa angkutan lebaran ini, pelindo mengoperasikan 37 kapal, baik kapal Pelni maupun swasta. Dalam sehari, rata-rata 8 kapal berangkat maupun sandar di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Salah seorang pemudik tujuan Lombok, Najwa, mengaku sudah tiba dan menginap di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya sejak sabtu malam.” Alhamdulillah, saya akan berangkat hari ini bersama saudara ,” ujar Najwa.

PT Mitra Mortar indonesia

Sesuai surat edaran Kementrian Perhubungan, penumpang kapal yang sudah vaksin dosis ketiga tidak perlu tes covid 19. Namun penumpang yang vaksin kedua dan pertama, atau belum vaksin, wajib menyertakan hasil negatif tes covid-19, baik dengan tes antigen atau swab PCR. (Pur)

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan