Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Bisnis Teknologi Sisca Kohl, Seleb Medsos yang Raup Puluhan Juta dari TikTok

Sisca Kohl, Seleb Medsos yang Raup Puluhan Juta dari TikTok

0
(Dok: instagram.ccom / siscakohl)

Sisca Kohl, seorang selebritas internet dan YouTuber berdarah Tionghoa. Usianya baru 19 tahun. Sisca dan adiknya Aliyyah Kohl dikenal sebagai selebriti TikTok untuk ulasan makanan mahal dengan suara unik dan cepat.

Di luar jangkauan sebagian besar orang Indonesia, video mereka menjadi viral karena sering memamerkan kekayaan mereka. Selain itu, mereka juga menjadi viral karena mengubah makanan (BTS meal, Nasi Padang, Bebek Peking, dan lain-lain) menjadi es krim.

Mereka juga sering memamerkan isi dan fasilitas di rumah mereka, diantaranya lapangan basket, lapangan tennis kecil, lift, ruang biliar, dan gym.

Sisca pertama kali mulai membuat konten make-up, travel vlog, dan review barang-barang seperti produk kecantikan. Tapi namanya mulai dikenal setelah dia membuat konten mukbang dan memasak di aplikasi TikTok.

Berdasarkan data analisis Nox Influencer, kini Sisca Kohl memiliki 1,3 juta pengikut di TikTok; dengan 135 video dan 32,5 juta likes.

Mengutip laman analisis yang sama, perkiraan pendapatan Sisca Kohl dari TikTokberkisar di antara Rp31,6 juta-Rp52,6 juta.

Tak hanya itu, Youtube Sisca Kohl pun punya nilai bisnis tersendiri. Setiap video di Youtube selebtiktok itu berpotensi mencetak Rp74,61 juta dengan perkiraan paparan 387,51 ribu dan harga CPM (harga per 1.000 views) Rp137,53 ribu-Rp247,55 ribu.

Dalam sebulan, perkiraan pendapatan Youtube Sisca Kohl berkisar di antara Rp71,79 juta hingga Rp574,4 juta dengan CPM Rp6,87 ribu-Rp55,01 ribu.

Exit mobile version