Top Mortar Gak Takut Hujan
Home Bisnis Kuliner & Resto PPKM Longgar, Malang Strudel Teuku Wisnu Diserbu Orang

PPKM Longgar, Malang Strudel Teuku Wisnu Diserbu Orang

0
(Dok: instagram/ strudelmalang)

Jakarta – Teuku Wisnu, salah satu owner kue oleh-oleh Malang Strudel merasa sangat bersyukur sekali kelonggaran PPKM telah dilalui dan bisnisnya bisa berjalan dengan normal kembali seperti sebelumnya.

Teuku Wisnu pun terkejut melihat kerinduan masyarakat dengan Malang Strudel yang telah menjadi ikonnya Malang Raya.

Di salah satu outletnya, Malang Strudel cabang Karanglo, terjadi antrian atau kerumunan masyarakat yang mengantri untuk membawa pulang Malang Strudel. Antrian yang umumnya dilakukan para ibu dan anak-anak remaja ini, seperti layaknya mengantri minyak goreng murah.

“Masya Allah, semoga hal ini pertanda baik untuk sektor pariwisata termasuk di dalamnya oleh-oleh. Meredanya pandemi semoga bisa mengembalikan roda perekonomian Malang Raya menjadi normal seperti sebelumnya,” ujar Teuku Wisnu dalam keterangan tertulisnya, Minggu (27/3/2022).

Dijelaskan Wisnu, outletnya diserbu 13 rombongan bus dari Jakarta yang sedang berlibur ke Malang. Mereka umumnya mengantri untuk membawa oleh-oleh kue Malang Strudel dengan beragam pilihan rasanya. Termasuk juga souvenir yang ada di outlet tersebut.

“Ada sekitar 13 bus lebih dari Jakarta yang membawa rombongan untuk membeli Malang Strudel. Alhamdulillah sekali, dan kami tetap menerapkan protokol kesehatan agar semuanya tetap sehat usai berlibur di Malang Raya. Semoga sekarang dan seterusnya keadaan terus membaik,” ujar suami dari Shireen Sungkar ini.

Exit mobile version