SAP Express Targetkan Pertumbuhan Pendapatan 50%

0
1061
Pojok Bisnis

Berempat.com – PT Satria Antaran Prima Tbk. (SAP Express) menargetkan adanya pertumbuhan pendapatan di tahun ini sebesar 2019. Untuk bisa mencapai target tersebut, emiten berkode SAPX ini akan meningkatkan jumlah outlet dan armada.

“Kami akan meningkatkan jumlah outlet sebanyak 1.000 outlet. Tahun ini juga akan menambah 60 armada truk,” ungkap Direktur Utama SAP Budiyanto Darmastono di Jakarta, Senin (25/2).

Penambahan gerai dan armada, imbuh Budi, dimaksudkan agar SAP Express dapat menjangkau para pelaku bisnis usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) hingga ke pelosok.

Budi pun mengungkapkan, untuk penambahan outlet pihaknya tak terlalu memerlukan biaya besar sebab bisnisnya berkembang dengan konsep waralaba. Sehingga outlet baru akan dibangun setelah ada investor yang masuk. Saat ini, SAP Express sendiri sudah memiliki 370 outlet.

Top Mortar gak takut hujan reels

Budi pun mengaku optimistis jika bisnis logistik akan terus tumbuh seiring dengan pertumbuhan bisnis e-commerce. Itu dikarenakan jasa antar atau kurir akan sangat dibutuhkan bagi e-commerce.

Sebagai informasi, pada kuartal pertama tahun 2018 SAP mencatatkan peningkatan pendapatan lebih dari Rp48,2 miliar atau naik sebesar 54,3% dibanding periode sama tahun 2017 sebesar Rp31,2 miliar. Kemudian, laba bruto SAP Express meningkat menjadi Rp10,8 miliar atau naik 59,3% daripada sebelumnya Rp6,8 miliar.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.