Berempat.com – Dalam rangka memeriahkan perhelatan Asian Games 2018, rencananya pemerintah akan menetapkan Hari Belanja Dikson Indonesia (HBDI) yang berlangsung pada 8 Agustus-2 September 2018. Dengan demikian, maka pusat perbelanjaan atau mal akan banyak memberikan diskon spesial. Dengan adanya HBDI, pemerintah pun berharap akan banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang tertarik.
“Pada HBDI akan diberikan diskon besar-besaran dan memuaskan masyarakat yang akan belanja,” ujar Menteri Pariwisata Arief Yahya di Kementerian Pariwisata Jakarta, Senin (30/7).
Arief pun melanjutkan, program HBDI tersebut akan dibuka pada 8 Agustus di Benteng Kuto Besar, Palembang, Sumatera Selatan.
Selain itu, rupanya HBDI ini sengaja dibuat untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan RI yang jatuh pada 17 Agustus 2018 mendatang. Pada tahun ini kemerdekaan RI menyentuh di angka 73 tahun.
Karena itu, pada HBDI tersebut akan banyak digelar diskon yang akrab dengan angka Hari Kemerdekaan RI. Mulai dari diskon 73% untuk semua produk maupun untuk produk tertentu, diskon tambahan sebesar 17%+8%, diskon 73% untuk yang memegang KTP berusia 73 tahun, pembayaran cukup 73% untuk minimal transaksi tertentu, dan lain-lain.