Blue Bird Dukung Gelaran Formula E 2020

0
801
Blue Bird Meriahkan Konfrensi Pers Formula E
Pojok Bisnis

 

Sebagai salah satu perusahaan transportasi yang telah menggunakan puluhan armada bertenaga listrik, Bluebird turut menyemarakkan ajang konferensi pers dari gelaran Formula E, Jumat (20/09/2019). Acara ini merupakan rangkaian awal dari pelaksanan event internasional yang rencananya akan digelar di Jakarta pada Juni 2020.

Blue Bird turut memeriahkan konvoi kendaraan listrik dengan menghadirkan 10 unit armada E-Bluebird pada rombongan konvoi yang mengawali konfrensi pers tersebut.

Dengan rute dimulai dari Parkir Timur Senayan hingga Monas, rombongan kendaraan listrik ini melambangkan misi dan visi Formula E di Jakarta yang mengusung tema “Langit Biru Jakarta” dengan pesan untuk mempopulerkan penggunaan kendaraan ramah lingkungan.

PT Mitra Mortar indonesia

Selain itu, gelaran Formula E ini juga merupakan bagian dari komitmen awal DKI Jakarta dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.

“Kami antusias untuk berpartisipasi di konvoi kendaraan listrik ini yang mana menjadi rangkaian awal dari pengadaan Formula E tahun depan,” ujar Andre Djokosoetono, Direktur PT Blue Bird Tbk.

“Dengan kesamaan visi dan misi terhadap kelestarian lingkungan, kami yakin kehadiran armada E-Bluebird dan E-Silverbird yang telah diluncurkan oleh Bluebird Group pada bulan April kemarin dapat menjadi contoh konkrit akan keberlangsungan nyata dari kendaraan listrik di tengah-tengah masyarakat Indonesia.” tambahnya.

Sebelumnya pada bulan April 2019, Bluebird telah mencetak sejarah di industri transportasi Indonesia dengan meluncurkan mobil dengan tenaga listrik sebagai armada terbarunya untuk layanan Bluebird dan Silverbird.

Acara peluncuran mobil taksi listrik ini dihadiri oleh jajaran kementerian Republik Indonesia tersebut diiringi oleh penyerahaan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) kepada Bluebird sebagai penyedia taksi listrik yang pertama di Indonesia.

“Kehadiran kendaraan listrik sebagai armada terbaru di Bluebird Group juga merupakan langkah konkrit dan bentuk komitmen dari perusahaan dalam meningkatkan kesadaran publik terhadap pelestarian lingkungan, terlebih mengingat kualitas udara di Jakarta yang kurang baik akhir-akhir ini. Sebagai penyedia layanan transportasi terdepan di Indonesia, Bluebird secara konsisten menghadirkan teknologi dan inovasi yang tebaru guna membawa industri transportasi Indonesia ke arah yang lebih baik.” tutup Andre

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.