Nama Amanda Manopo semakin sering di dengar di jagat selebritas tanah air. Wanita yang pernah menjalin hubungan kasih dengan presenter Billy Syahputra ini makin bersinar karirnya di layar kaca. Terbaru, Amanda disebut-sebut menggantikan posisi Gisella Anastasia sebagai brand ambasador produk kecantikan. Apalagi Amanda tengah booming dengan sinetron terbarunya, Ikatan Cinta. Sontak langkah Pemeran Andin ini makin bersinar di industri hiburan.
Wanita kelahiran Jakarta, 6 Desember 1999, ini memulai debut pertamanya di bisnis hiburan tanah air dengan berperan sebagai Ariel di sinetron Mermaid In Love dan Nayla di Cinta Sebening Embun dan Hati yang Memilih juga telah sukses merebut hati masyarakat. Malum paras cantik blasteran Manado Spanyol ini mampu menarik perhatian publik.
Di usia yang masih 20 tahun, Amanda telah membintangi puluhan judul sinetron, FTV, film, dan sejumlah iklan. Ia juga berhasil mengantongi predikat Aktris Terpopuler dari Panasonic Gobel Awards dan Aktris Utama Paling Ngetop dari SCTV Awards 2016. Untuk sinetron Hati yang Memilih, nama Amanda juga masuk ke dalam nominasi Aktris Tersilet dari Silet Awards 2017.
Selain akting, Amanda juga punya bakat lain, yakni menyanyi. Amanda merilis single pertamanya di tahun 2010 dengan judul Kesayangan Juragan. Tercatat, sejak tahun 2010 hingga saat ini, Amanda sudah memiliki tujuh single dan single terakhir berjudul Inikah Jatuh Cinta.
Putri dari pasangan Ramon G. Lugue dan Henny Manopo Lugue ini memiliki 10 juta pengikut Instagramnya dan terus bertambah. Tak heran ia juga kebanjiran endorse dan paid promote.
Meski masih sangat belia, namun Amanda tak terlena dengan glamornya kehidupan selebritas. Nyatanya ia menginvestasikan jerih payaknya di dunia hiburan dengan membuka sejumlah bisnis.
Seperti diketahui, Amanda memiliki bisnis kosmetik dengan brand Lugue Beauty dengan mengeluarkan produk masker wajah yakni masker blue alga, masker choco almond. Bisnis maskernya ini dipasarkan lewat media sosial Instagram dengan menyasar pasar anak remaja
Selain masker, ia juga memiliki bisnis parfum. Semua produk yang dijualnya berbahan dasar 100 persen organik dan alami dari buah, tumbuhan, serta bebas bahan kimia. Karena bahannya aman, maka anak berumur 4 tahun pun bisa menggunakannya. Menariknya semua bahan baku produknya diimpor dari Perancis. Sedangkan untuk lokasi produksinya bertempat di Bandung.
Bukan hanya produk kecantikan, ia juga mengenalkan produk minyak lavender bernama @mansyah.am. Followers Instagram produk minyak lavender milik Amanda Manopo ini juga banjir peminat.
Selain itu ada juga skincare by Amanda Manopo, sudah diikuti puluhan ribu followers dan DM-nya dibanjiri peminat. Padahal belum ada produk yang dirilis dari produk skincare bernama @skinsoul_brightening itu.
Ia juga memiliki produk kecantikan lain sekaligus menjadi brand ambassador-nya. Ya produk itu adalah @kfskincosmeticsofficial. Followers produk ini juga meningkat setelah Amanda booming lewat Ikatan Cinta.