Jumlah Simpanan Uang di Bank Umum di Bulan Februari Naik Hampir 2%

0
731
Ilustrasi. (Mokapos)
Pojok Bisnis

Berempat.com – Sekretaris Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Samsu Adi Nugroho mengungkapkan bila jumlah rekening dan nominal simpanan pada bank umum meningkat di bulan Februari 2018 ini. Peningkatan itu sebesar 1,86% setelah tercatat 250,86 juta rekening per Februari dibanding Januari lalu yang tercatat 246,29 juta rekening.

Adi menjelaskan, pada Februari 2018 jumlah rekening yang memiliki saldo hingga Rp 2 miliar meningkat 1,85% month on month (MoM). Semula jumlahnya 246,041 juta rekening, menjadi 250,61 juta rekening pada Februari 2018.

“Jumlah nominal simpanannya naik 0,027% (MoM), dari posisi akhir Januari 2018 menjadi Rp. 2.309 triliun di akhir Februari 2018,” terangnya dalam keterangan tertulis, Jumat (30/3).

Namun, penurunan terjadi untuk nasabah kaya atau yang memiliki saldo di atas Rp 2 miliar. Adi menjelaskan, jumlah rekeningnya turun 0,34% (MoM), dari 251.401 rekening menjadi 250.548 rekening. Namun, Adi mengungkapkan bahwa jumlah nominal simpanan naik sebesar 0,65% (MoM), dari Rp3.005 triliun menjadi Rp3.024 triliun. Semuanya dalam rentang Januari-Februari 2018.

Top Mortar gak takut hujan reels

Sementara itu, bila dilihat dari jenis simpanan yang jumlah rekeningnya meningkat paling tinggi, Adi mengungkapkan bila jenisnya adalah giro. Kenaikannya mencapai 4,77%, dari yang semula 3,07 juta rekening menjadi 3,27 juta rekening. Selain itu, giro pun mengalami kenaikan nominal tertinggi dibandingkan jenis simpanan lain, yaitu 1,72%, dari yang semula Rp1.267 triliun menjadi Rp1.289 triliun. Semuanya pun dalam rentang Januari-Februari 2018.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.