Menpar Optimis Indonesia Bisa Gaet 700 Ribu Turis India di Tahun Ini

0
762
Pojok Bisnis

Berempat.com – Menteri Pariwisata Arief Yahya merasa optimis Indonesa bisa menggaet turis India mencapai 700.000 di tahun 2018. Optimistis Arief ini dipicu oleh keberhasilan Indonesia di tahun lalu yang mampu mendatangkan 485.000 turis asal India ke Bali. Apalagi Garuda Indonesia baru saja secara resmi membuka rute penerbangan langsung Mumbai-Bali.

“Tahun 2018 divalidasi bahwa pengunjung India telah melampaui pengunjung Korea dan Jepang ke Indonesia dengan total 87.000 pengunjung dibandingkan dengan Jepang sebanyak 74.000 pengunjung dan Korea 63.000 pengunjung,” papar Arief dalam keterangan persnya, Selasa (24/4).

Rasa optimis Arief juga karena saat ini turis India di dalam negeri tumbuh 30% dibanding tahun 2016.

Sejauh ini, Bali memang masih menjadi tujuan utama turis India mau datang ke Indonesia. Hal tersebut dinilai Arief karena adanya kesamaan budaya antara India dan Bali. Namun, selama ini tidak ada konektivitas penerbangan langsung India-Indonesia maupun sebaliknya menjadi kendala Indonesia dalam meningkatkan jumlah wisatawan India.

PT Mitra Mortar indonesia

Jalur penerbangan India-Indonesia sendiri sudah ada sejak Desember 2016 melalui maskapai Garuda Indonesia yang membuka rute Mumbai-Jakarta. Namun, rute ini tidak melayani penerbangan langsung sehingga wisatawan harus transit terlebih dahulu di Bangkok.

Namun, saat ini Garuda Indonesia telah membuka rute penerbangan langsung Mumbai-Bali menggunakan pesawat Airbus A330.

“Kami sangat mengapresiasi maskapai Garuda Indonesia karena dengan rute langsung tersebut kami optimistis mencapai target 700.000 pengunjung India ke Bali tahun ini,” pungkasnya.

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.